Kawasan Peninggalan Jepang di Kecamatan Wawonii Timur



dikbud.konkepkab.go.id-Secara astronomi struktur landasan ini berada pada titik 4°06´10.43" LS dan 123°13´59.29" BT dengan ketinggian 222 mdpl. Struktur ini  berada disebrang bukit struktur landasan menara 1, struktur  ini juga berbentuk persegi 8 yang terbuat dari Beton, pada bagian tenga. 

landasan terdapat sisa-sisa beton yang menonjol berbentuk persegi delapan dengan jarak atara sisi sepanjang 2 m dan terdapat potogan sisa besi yang melekat pada dasar landasan. Pada bagian sebelah utara struktur landasan menara ini terdapat parit kecil dengan ukuran lebar 28 cm dan panjang 1.80 m. Landasan ini berada diruang terbuka dan menghadap langsung ke arah laut, arah hadap landasan ini berada pada 107° ke timur.

Kepala Bidang Kebudayaan, Suhail, S.Pd., M.Pd, saat mengidentifikasi situs-situs sejarah yang ada di Desa Lapulu Kecamatan Wawonii Timur Kabupaten Konawe Kepulauan  (foto Arsip  Dinas Pendidikan dan Kebudayaan)

Struktur landasan ini berada didalam perkebunan milik warga yang sebelah timurnya berbatasan dengan jurang, disebelah utara berbatasan dengan hutan, disebelah selatan berbatasan dengan perkebunan warga dan disebelah barat berbatasan  dengan akses jalan. Sebagian besar permukaan struktur landasan ini ditumbuhi tanaman merabat dan lumut. Sedangkan disekitar struktur ini banyak tumbuhan semak dan pohon-pohon berukuran sedang.

Tim Register objek cagar budaya Dinas Pendidikan dan Kebuayaan saat melakukan pendataan situs peninggalan jepang di Kecamatan Wawonii Timur (foto Arsip  Dinas Pendidikan dan Kebudayaan)

Di sebelah timur struktur landasan ini terdapat susunan batu karang  yang berbentuk persegi 4  yang memiliki ukuran panjang 5,6 m dan lebar 3,7 dengan tebal 60 cm dan tinggi 130 cm. Kondisi lingkungan disekitar susunan batu ini ditumbuhi tumbuhan liar dan merambat. Pada sisi sebelah barat susunan batu ini sudah tidak utuh dan seluruh bagian permukaan batu karang ditumbuhi lumut. Susunan Batu Karang ini menghadap langsung kearah laut.(san)

Tim Register objek cagar budaya Dinas Pendidikan dan Kebuayaan saat melakukan pendataan situs peninggalan jepang di Kecamatan Wawonii Timur (foto Arsip  Dinas Pendidikan dan Kebudayaan)

Sumber : admin Dinas Pendidikan dan Kebudayaan

Berita Lainnya

Avatar

Ombudsman Ri Perwakilan Sultra Lakukan Survei Penilaian Pelayanan Publik di Disdikbud Konkep

Tim Ombudsman RI Perwakilan Sulawesi Tenggara (Sultra), disambut langsung oleh Kepala Dinas Disdikbud, Armin, S.Pd., M.Pd.

14 Sep 2023
Avatar

Masyarakat Konkep Antusias Ikut Pemeriksaan Kesehatan Gratis dan Lomba Balita Sehat

© Masyarakat Konkep Antusias Ikut Pemeriksaan Kesehatan Gratis dan Lomba Balita Sehat Sumber: https://zonasultra.id/masyarakat-konkep-antusias-ikut-pemeriksaan-kesehatan-gratis-dan-lomba-balita-sehat.html

08 Sep 2023
Avatar

Kawasan Peninggalan Jepang di Kecamatan Wawonii Timur

landasan terdapat sisa-sisa beton yang menonjol berbentuk lingkaran dengan diameter 2 m dan terdapat potogan sisa besi yang me...

06 Sep 2023
Avatar

Peringati HUT RI Ke-78, Amrullah : Isi Kemerdekaan Dengan Pembangunan

“Tugas kita sebagai generasi penerus untuk mengisi kemerdekaan itu dengan melaksanakan pembangunan di segala bidang untuk memajukan bangsa, terkhusus kita di Konawe Kepulauan dengan me...

18 Aug 2023
Avatar

Dikbud Sabet Empat Juara Pada Kegiatan Porseni Tingkat Konawe Kepulauan

Namun yang perlu ditanamkan adalah ini bukan ajang pertandingan atau perlombaan semata. Tetapi juga merupakan momentum penting memperkuat tali persaudaraan, silaturahmi, dan solidarita...

18 Aug 2023